Tuesday, January 13, 2026
No menu items!
spot_imgspot_img
spot_img
HomeDinamikaSatgas Preventif Polresta Pangkalpinang Rutin Laksanakan Patroli

Satgas Preventif Polresta Pangkalpinang Rutin Laksanakan Patroli

Humas Polresta Pangkalpinang Id – Memasuki tahap Pendaftaran Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024, Satgas Preventif Operasi Mantap Praja (OMP) Menumbing Polresta Pangkalpinang gencar melakukan patroli ke Kantor DPRD Kota Pangkalpinang. Selasa (10/9).

Kapolresta Pangkalpinang Kombes Pol. Gatot Yulianto, S.I.K M.HP melalui Kasatgas Preventif OMP Akp Ferry Gunadi mengatakan Upaya preventif ini digabung dengan patroli dialogis dilakukan untuk menciptakan Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Harkamtibmas) diwilayah hukum Polresta Pangkalpinang.

”Kegiatan yang dilakukan Satgas Preventif tersebut merupakan salah satu upaya komunikasi publik dalam rangka menyerap informasi kamtibmas dengan masyarakat setempat,” ucap Ferry.

Selain memantau situasi kamtibmas lanjut Ferry, patroli dialogis tersebut dimanfaatkan untuk menyerap informasi mengenai kamtibmas. Hal ini dalam upaya menjaga kondusifitas selama tahapan Pendaftaran pada pilkada 2024.

​Untuk informasi sementara situasi kamtibmas di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang masih kondusif, masyarakat pun masih beraktifitas dengan baik. Suasana ini diharapkan dapat terus terjaga dengan baik sampai beakhirnya pesta demokrasi ini,” tukasnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

KAPOLRESTA PANGKALPINANG

KOMBES POL MAX MARINERS, S.I.K., M.Hspot_img

Most Popular

Recent Comments