Monday, January 12, 2026
No menu items!
spot_imgspot_img
spot_img
HomeDinamikaMENJELANG PERAYAAN NATAL 2024 DAN TAHUN BARU 2025, POLRESTA PANGKALPINANG RAZIA DI...

MENJELANG PERAYAAN NATAL 2024 DAN TAHUN BARU 2025, POLRESTA PANGKALPINANG RAZIA DI TEMPAT HIBURAN MALAM

Satresnarkoba Polresta Pangkalpinang menggelar razia narkoba di sejumlah tempat hiburan malam (THM) dan karaoke di Kota Pangkalpinang. Hasilnya, 6 (enam) pengunjung diamankan karena dinyatakan positif narkoba.

“Kita gabungan dengan Direktorat Narkoba Polda Kep.Babel, BNNP dan BNN kota Pangkalpinang melaksanakan giat pengecekan urin di beberapa tempat karaoke yang ada di Kota Pangkalpinang. Operasi kita gelar di 3 (tiga) titik, (diantaranya) Karaoke Haylay, Lokasi Parit 6 dan Exbar Club” kata Kasat Narkoba Polresta Pangkalpinang AKP Raden Hasir, SH, MH, Minggu (22/12/2024).

AKP Raden menyebutkan, operasi digelar bersama personil Direktorat Narkoba Polda Kep.Babel, BNNP dan BNN kota Pangkalpinang ke sejumlah tempat karaoke dan diskotik di kota Pangkalpinang. Sejumlah pengunjung yang ditemui di lokasi diminta menjalani tes urine.

“Telah di lakukan cek urine terhadap 140 pengunjung tempat karaoke, dengan hasil 134 orang negatif dan 6 orang positif (narkoba),” ucap AKP Raden.

“Dari enam orang positif itu, kesemuanya positif methamphetamin atau sabu,” jelas Kasatres Narkoba Polresta Pangkalpinang.

“Selanjutnya enam orang tersebut dibawa ke Sat Narkoba Polresta Pangkalpinang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Kita telusuri apa yang dikomsumsi dan darimana asalnya,” ujar AKP Raden.

AKP Raden Hasir selaku Kasatres Narkoba Polresta Pangkalpinang juga tak henti-hentinya, mengimbau dan mengajak semua pihak untuk memberantas peredaran narkotika jenis apapun karena dapat membahayakan diri sendiri ataupun orang banyak.

“Mari, kita berantas peredaran narkotika khususnya di wilayah hukum Polresta Pangkalpinang dan sekitarnya, jangan sampai membahayakan diri sendiri maupun orang banyak,” tutup AKP Raden Raden Hasir, SH, MH selaku Kasatres Narkoba Polresta Pangkalpinang.

• Humas Polresta Pangkalpinang

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

KAPOLRESTA PANGKALPINANG

KOMBES POL MAX MARINERS, S.I.K., M.Hspot_img

Most Popular

Recent Comments