Monday, January 12, 2026
No menu items!
spot_imgspot_img
spot_img
HomeDinamikaPetugas SATPAS Polresta Pangkalpinang Beri Reward kepada Masyarakat yang Tertib Administrasi

Petugas SATPAS Polresta Pangkalpinang Beri Reward kepada Masyarakat yang Tertib Administrasi

Pangkalpinang – Sebagai bentuk apresiasi terhadap masyarakat yang disiplin dan tertib dalam pengurusan administrasi, petugas Satuan Penyelenggara Administrasi (SATPAS) Polresta Pangkalpinang memberikan penghargaan berupa reward kepada sejumlah pemohon yang dinilai mematuhi seluruh prosedur dengan baik.

‎Kegiatan pemberian penghargaan ini berlangsung di kantor Satpas Polresta Pangkalpinang pada Selasa (04 November 2025), dan diserahkan langsung oleh petugas pelayanan. Bentuk reward yang diberikan berupa yakult dan ucapan terima kasih sebagai simbol penghargaan atas kedisiplinan masyarakat dalam melengkapi persyaratan administrasi pembuatan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM).

‎Kasat Lantas Polresta Pangkalpinang Kompol Ria Arianty., S.I.K., M.H., mengatakan program reward ini merupakan upaya untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat agar tertib administrasi serta mendukung pelayanan publik yang transparan dan berintegritas. “Kami ingin memberikan motivasi kepada masyarakat agar mengikuti prosedur yang berlaku dengan tertib dan tidak tergesa-gesa mencari jalan pintas,” ujarnya.

‎Masyarakat penerima reward mengaku senang dan mengapresiasi inisiatif dari Satpas Polresta Pangkalpinang tersebut. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara berkelanjutan untuk meningkatkan kesadaran dan kedisiplinan dalam beradministrasi.

‎Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan pelayanan di lingkungan Satpas Polresta Pangkalpinang semakin humanis, cepat, dan transparan, serta dapat menjadi contoh positif bagi instansi pelayanan publik lainnya.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

KAPOLRESTA PANGKALPINANG

KOMBES POL MAX MARINERS, S.I.K., M.Hspot_img

Most Popular

Recent Comments